Sabtu, 26 Oktober 2013

Ku Nantikan Engkau Dibatas Waktu

Sungguh ALLOOH itu maha tau ...
Dikala hati ini merindukan seseorang untukku jadikan imam ...
Ia perkenalkan aku dengan seseorang yang sholeh ...

Tak ada yang spesial dari hubungan kami,
maksudnya kami tak pernah mengutarakan perasaan kami ...
semua berjalan dan mengalir begitu saja ...

Pertemanan ini mungkin memang belum lama,
belum genap 1 tahun lamanya aku mengenalnya ...
kami bahkan belum sempat bertemu sekalipun ...
Tapi aku yakin ia orang yang baik .

Kami  sering berbagi ilmu mengenai agama ...
sebenarnya aku yang paling banyak "DIBAGI" ilmu olehnya ...
Sampai-sampai aku merasa memiliki "Guru Privete" yang mengajariku tentang apa saja yang aku tak ketahui.

Semakin lama semakin ku dekat dengannya ...
Semakin lama aku juga merasa nyaman ...
Semakin lama aku bertambah kekagumanku padanya ...

Hingga suatu saat ia menegurku karena suatu hal ...
Aku tak sakit hati karenanya,
Namun aku malah semakin terpacu untuk terus berbuat baik ...

Ya Robb,
Sungguh aku sangat mengaguminya ...
Sosok imam yang memiliki cita-cita mulia ...
Semua ada padanya ...

Dia tak pernah kasar dalam menasehatiku,
dia tak pernah menyerah untuk mengajariku bagaimana caranya menjadi muslimah yang baik ..
dialah yang bisa membuatku menuruti semua perkataannya ...

Ya akhi,
siapakah engkau sebenarnya ...
apakah kau seorang malaikat yang di kirim oleh ALLOOH untuk menjadi penyempurna separuh agamaku?

Ya akhi,
Jika memang kita berjodoh ...
Aku rela untuk menerimamu apa adanya ...

Tak pernah aku merasa senyaman ini, sesemangat ini dalam mencari ilmu ...
Andaikan kau kan jadi imam bagiku ...
Andaikan kau mau menjadi ayah bagi anak-anak ku kelak ...
Sungguh aku kan sangat bahagia karenanya ...

Ya akhi,
Biarlah perasaan ini akan ku pendam,
sampai pada akhirnya kelak, jika kita di persatukan oleh ALLOOH ..
ku kan buktikan semua perasaan ini dalam luapan cinta yang di ridhainya ...

AKU MENCINTAIMU karena ALLOOH ya akhi ...
ku nantikan kau dibatas waktu :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar